KEUTAMAAN WANITA MUSLIMAH YANG BETAH DI RUMAH YUK SIMAK PENJELASANNYA

 

Sebaik-baik tempat bagi wanita adalah di dalam rumahnya karena rumah itu bagaikan istana tempatnya berlindung agar tetap terjaga kehormatannya.

Dulu pernah berpikir begitu sombongnya orang yang gak mau bergaul atau ikut kumpul-kumpul, tertawa lepas, yang mungkin bisa berujung ghibah. Tapi ternyata saya salah, mungkin itu salah satu hasutan syaitan untuk menggiring manusia ke jalan kesesatan.

Jadi tak mengapa jika diledekin tuan putri karena kamu memang seorang putri yang harus terjaga dari pergaulan bebas dan jika keluar kamu memiliki pengawal yakni dia adalah MAHRAMMU.


Tak mengapa dikatakan kuper lagi pula buat apa banyak pergaulan tetapi tidak lagi memandang batasan-batasan syari'at.

Jadi wanita muslimah betahlah di dalam rumahmu karena itu merupakan sebuah sunnah.


"Sesungguhnya perempuan itu aurat, jika dia keluar rumah maka syaitan menyambutnya, keadaan perempuan yang paling dekat dengan Allah adalah ketika di dalam rumahnya." 

📚(HR. Ibnu Khuzaimah sanadnya dinilai shahih oleh Al-Albani)

Nilai seorang wanita akan menjadi lebih berharga ketika dia jarang keluar rumah.

"(Bidadari-bidadari) yang jelita, putih bersih dipingit dalam rumah". 📚(QS. Ar-Rahman : 72)


Dan hendaklah kamu tetap dirumahmu dan janganlah kamu berhias dan bertingkah laku seperti orang-orang jahiliyah yang dahulu dan dirikanlah Shalat, tunaikanlah zakat, dan taatilah Allah, Rasul, dan suamimu.

"Sesungguhnya Allah bermaksud hendak menghilangkan dosa dari kamu, hai ahlul bait dan membersihkan kamu sebersih-bersih nya." 

📚(Al-Ahzab : 33)


⚙️Rasulullah shallallaahu’alaihi wa sallam bersabda,


مَنْ دَلَّ عَلَى خَيْرٍ فَلَهُ مِثْلُ أَجْرِ فَاعِلِهِ


“Barangsiapa menunjukkan satu kebaikan maka ia akan mendapatkan pahala seperti orang yang mengamalkannya.” 


[HR. Muslim dari Abu Mas’ud Al-Anshori radhiyallaahu’anhu]


⚙️Tetaplah menuntut ilmu untuk Mengapai Ridho ilahi...!!!


Gabung dengan

*Sahabat Muslim 20*

👇

https://chat.whatsapp.com/H4FyTOwReq4FBqPcmWVV63


_hanya Admin yang bisa kirim pesan_


Barrokallahu fiykum

⚙️⚙️⚙️⚙️⚙️⚙️

Post a Comment

Previous Post Next Post